Neymar Akan di Pinjamkan Psg ke Barcelona

Investigateur.info  –  PSG dikabarkan sudah muak dengan tingkah laku Neymar yang terlalu banyak gaya. Mereka dikabarkan sudah siap untuk melepas pemain berusia 28 tahun ini kepada Barcelona. Namun PSG kemungkinan tidak akan memaksa Barca untuk menebus semua bandrol tersebut. Mereka tetap meminta bayaran sebesar 300 juta euro dan harus melunasinya dalam waktu dua musim.

Neymar sendiri memang dilaporkan sudah tidak bergairah untuk bermain bersama klub asal Prancis ini. Sementara para petinggi PSG sudah memutuskan jika sang pemain akan dilepas jika Barca memang tertarik untuk menampunya kembali. Petinggi PSG merasa Neymar pemain yang dapat memperburuk mereka karena sikap dan tingkah laku sang pemain yang bisa membuat para pemain PSG di ruang ganti mengikuti prilaku buruknya.

Dengan demikian PSG membuka peluang Barcelona untuk mendatangkan Neymar pada bursa transfer musim panas ini. Neymar sendiri bahkan sudah berjumpa dengan management Less Parisiens dimana ia sudah tidak cocok untuk bermain bersama klub ini. Namun Barcelona sendiri masih mempertimbangkan tawaran PSG yang akan meminjamkan sang pemain dengan opsi permanen dimusim berikutnya.

Para petinggi Barcelona sendiri sebenarnya memang membutuhkan pemain sekaliber Neymar untuk bisa membawa kembali trofi Liga Champions. Bahkan sumber dalam klub menyebutkan jika keinginan Barca mendatangkan Neymar dikarenakan permintaan Lionel Messi. Kedua pemain ini memang memiliki hubungan yang akrab bahkan mereka membentuk trio menakutkan pada musim 2015 yang lalu bersama Luiz Suarez juga.